Thursday, April 28, 2011

ANALISIS PERBEDAAN RETURN DAN VOLUME PERDAGANGAN SAHAM SEPUTAR PENGUMUMAN DIVIDEN PADA SAHAM LQ-45 PERIODE 2008-2009 part 6

BAB V

PENUTUP

5.1. KESIMPULAN

Berdasarkan hasil penelitian dengan melakukan pengujian terhadap variabel-variabel dan juga dengan melakukan pengujian hipotesis, serta berbagai pembahasan yang telah dipaparkan dapat diambil kesimpulan bahwa :

1. Adanya pengumuman deviden tidak mempunyai perbedaan yang signifikan terhadap return sebelum dan sesudah pengumuman deviden. Dari hasil pengujian statistik menggunakan SPSS for windows versi 11.5 dengan uji Paired Sample T Test diperoleh hasil bahwa sebelum dan sesudah pengumuman dividen tidak terdapat perbedaan yang signifikan. Dari hasil tersebut mengindikasikan bahwa pengumuman dividen tidak mempunyai kandungan informasi yang mengakibatkan pasar tidak bereaksi atas pengumuman tersebut atau dapat diartikan bahwa tidak adanya perbedaan yang signifikandengan adanya pengumuman dividen tersebut terhadap return saham.

Adanya pengumuman deviden tidak mempunyai perbedaan yang signifikan terhadap volume perdagangan saham sebelum dan sesudah pengumuman dividen. Dari hasil pengujian statistik menggunakan SPSS for windows versi 11.5 dengan uji Paired Sample T Test diperoleh hasil bahwa sebelum dan sesudah pengumuman deviden tidak terdapat perbedaan yang signifikan.

Dari hasil tersebut mengindikasikan bahwa investor mempunyai tingkat ekspektasi yang sama sehingga aktivitas volume perdagangan tidak mengalami perubahan yang terlalu tajam. Kondisi ini mengindikasikan bahwa pengumuman dividen secara langsung tidak adanya perbedaan jumlah pemegang saham yang ditunjukkan dengan tidak adanya perbedaan terhadap volume perdagangan saham yang signifikan.

5.2. SARAN

  1. Bagi investor

Dari hasil pengujian dan analisis yang dilakukan menunjukkan bahwa pengumuman dividen kurang mempunyai kandungan informsi sehingga diharap semua investor atau calon investor mencari atau mendapatkan informasi dari perusahaan agar tidak terjadi asimetris informasi dalam pengambilan keputusan investasi.

  1. Bagi Emiten

Dari hasil pengujian dan analisis mengindikasikan bahwa dalam pengumuman dividen kurang mempengaruhi preferensi investor atau perusahaan (emiten) dalam melakukan pengumuman dividen kurang mampu memenuhi tujuan dividen yaitu meningkatkan likuiditas saham. Sehingga diharapkan juga dapat memberikan informasi tentang prospek yang baik dan bertumbuh agar informasi yang disampaikan direspon positif oleh investor.

DAFTAR PUSTAKA

Anoraga, Pandji dan Piji Pakarti, 2006. Pengantar Pasar Modal. Edisi Revisi, Cetakan Kelima, Penerbit PT. Rineka Cipta, Semarang.

Arikunto, S. 1998. Prosedur Penelitian (Edisi Revisi IV). Jakarta: PT. Rineka Cipta.

Darmaji, Tjipto dan Hendy M. Fakhrudin, 2001. Pasar Modal Di Indonesia (Pendekatan Tanya Jawab). Penerbit Salemba Empat, Jakarta.

Dewan Syariah Nasional, 2004. Pasar Modal dan Pedoman Umum Penerapan Prinsip Syariah di Bidang Pasar Modal, http://www.mui.or.id/mui_in/product_2/fatwa.php?id=48&pg=2. 12 Januari 2010.

Fakhruddin dan Hadianto, Sopian, 2001. Perangkat Dan Model Analisis Investasi Di Pasar Modal. Penerbit PT. Elex Media Komputindo, Jakarta.

Halim, Abdul, 2005. Analisis Investasi. Penerbit Salemba Empat, Jakarta.

Hasan, M. Iqbal. 2002. Pokok-pokok Materi Penelitian dan Aplikasinya. Penerbit Ghalia Indonesia, Jakarta.

Huda, Nurul dan Mustafa Edwin Nasution, 2007. Investasi pada Pasar Modal Syariah. Penerbit Kencana Prenada Media Group, Jakarta.

Husnan, Suad, 1998. Dasar-dasar Teori Portofolio dan Analisis Sekuritas. Edisi Ketiga, Cetakan Kedua, Penerbit UPP-AMP YKPN, Yogyakarta.

Indiantoro, Nur dan Bambang Supomo, 2002. Metodologi Penelitian Bisnis Untuk Akuntansi dan Manajemen, Penerbit BPFE, Yogyakarta.

Jaenuri, Afif, 2006. Analisis Return, Abnormal Return dan Aktivitas Volume Perdagangan Saham Atas Pengumuman Deviden Pada Saham LQ 45 Yang Tercatat Di BEJ Tahun 2005. Skripsi Tidak di Publikasikan.Universitas Muhammadiyah Malang.

Jogiyanto, 2003. Teori Portofolio dan Analisis Investasi. Edisi Ketiga, Penerbit BPFE, Yogyakarta.

Kuncoro, Mudrajad, 2001. Manajemen Keuangan Internasional. Edisi kedua, Penerbit BPFE, Yogyakarta.

Rusdin, 2006. Pasar Modal. Penerbit Alfabeta, Bandung.

Sawitri, 2007. Studi Empiris Reaksi Pasar Terhadap Publikasi Pembayaran Deviden. Jurnal Keuangan dan Perbankan, Tahun XI (2): 248-259

Sumitro, Warkum,2004. Asaa-Asas Perbankan Islam & Lembaga-Lembaga Terkait. Edisi Keempat, Penerbit PT RajaGrafindo Persada, Jakarta.

Sunaryah, 2003. Pengantar Pengetahuan Pasar Modal. Edisi Ketiga, Penerbit UPP-AMP YKPN, Yogyakarta.

Sutrisno, 2001. Manajemen Keuangan Teori, Konsep, dan Aplikasi. Penerbit Ekonisia, Yogyakarta.

Van Horne, James C dan , John M Machowich. 1999. Prinsip – prinsip Manajemen Keuangan. Alih Bahasa Oleh Tim Penerjemah Salemba Empat, Jakarta.

Zamroni, Ahmad. 2003. Analisis Reaksi Pasar Modal Indonesia Terhadap Peristiwa Peledakan BOM Bali 12 Oktober 2002 (Pengamatan terhadap Return, Abnormal Return, Trading Volume Activity, dan Security Return Variability Saham). Skripsi tidak diterbitkan. Malang: Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang.

1 comment: